29 Mar 2018

DASI Applied Sales Training

APPLIED SALES TRAINING

PT Daikin Applied Solutions Indonesia tahun ini mengadakan Sales Training guna menambah dan memperdalam pengetahuan tentang komponen dan aplikasi Chiller Daikin. Training ini lebih dikhususkan bagi Sales Engineer baru agar mendapat pengetahuan lebih mendalam tidak hanya mengenai product Daikin namun juga aplikasinya. Materi yang di berikan dalam training ini mencakup seluruh pengetahuan tentang dunia aplikasi chiller mulai dari materi dasar hingga lanjutan.

Di mulai pada tanggal 8 Maret 2018 dan diadakan setiap Kamis, materi yang telah di ulas dalam Sales Training Applied ini telah mencakup refrigeration cycle, chiller components dan psychometric. Dengan adanya training ini diharapkan dapat memaksimalkan kinerja Sales Engineer dalam memberikan arahan dan konsultasi mengenai produk Daikin Applied, serta memberikan solusi yang tepat terhadap permasalahan yang terjadi di lapangan.

DASI DICE

Sebagai salah satu bentuk kepedulian dan dukungan dari DASI kepada para Dealers, pada awal tahun 2018 ini DASI menginisasi program yang bertujuan untuk melengkapi fungsi dan kegiatan dari DASI Academy dengan nama DASI DICE Program (DASI Academy Dealers Installers Consultants Enhancement Program). Program ini diluncurkan dalam rangka meningkatkan pelayanan dan keterampilan dari teknisi-teknisi dari dealer-dealer DASI.

Program DASI DICE dapat dihadiri oleh seluruh teknisi dari dealer DASI dengan cara mendaftarkan rencana keikutsertaannya sesuai dengan materi dan program training yang sudah dipersiapkan. Program ini dilaksanakan di Jakarta, tepatnya di DASI L’Avenue Office, dengan jumlah peserta maksimal dalam 1 sesi training adalah 12 orang, jika quota sudah penuh maka akan disesuaikan pada jadwal training berikutnya.